Hukrim
Polres Serang Tangkap 2 Pengedar Narkoba, Sejumlah Barang Bukti Diamankan

SOROTAN KATA – 2 tersangka pengedar sabu berinisial SL (40) dan SO (32) ditangkap oleh Satresnarkoba Polres Serang di dua lokasi berbeda setelah menyembunyikan sabu dalam bungkus rokok.
Plt Kasatresnarkoba Polres Serang, Kompol Ali Rahman CP pada Minggu, 28 Juli 2024 mengatakan, dari ke dua tersangka, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa 13 paket sabu seberat 7,82 gram serta dua unit handphone yang digunakan sebagai sarana transaksi.
Pengungkapan kasus peredaran narkoba ini berawal dari informasi masyarakat.
Berbekal informasi tersebut, tersangka SL yang sedang menunggu konsumen berhasil diamankan.
“Tersangka SL diamankan tidak jauh dari rumahnya pada Rabu (24/7) dini hari. Tersangka diduga sedang menunggu konsumen karena dari dalam sakunya ditemukan 12 paket sabu di dalam bungkus rokok,” kata Ali Rahman dalam keterangannya.
Dari pengakuan tersangka SL, diketahui bahwa sabu tersebut didapat dari tersangka SO.
Berbekal keterangan SL, Tim Satresnarkoba yang dipimpin oleh Ipda Wawan Setiawan kemudian mengejar SO.
“Tersangka SO berhasil diamankan di rumahnya pada hari yang sama sekitar pukul 15.00. Dari tersangka SO, diamankan satu paket sabu seberat 0,60 gram yang juga disembunyikan dalam bungkus rokok,” katanya.
Dari hasil pemeriksaan, tersangka SO mengakui telah memberikan paket sabu kepada SL. Barang tersebut dikatakan SO didapat dari seorang bandar berinisial IT (DPO) yang ditemui di daerah Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
“Saat ini, kami masih menyelidiki DPO tersebut. Tersangka SL dan SO mengaku baru satu bulan menjalankan bisnis sabu ini dengan alasan kebutuhan ekonomi,” tambahnya.***
- Daerah3 bulan ago
Bulan Depan Insentif Imam, Syara dan Pendeta di Kota Tidore Dibayarkan
- Daerah3 bulan ago
Ketua Organda Tidore Kecam Tindakan Premanisme Diduga Dilakukan Tim SAMADA di Mareku
- Politik3 bulan ago
Perjalanan Paslon Wali Kota Tidore Sam Ada dalam Lingkungan Gelap dan Teriakan Masi Aman
- Politik3 bulan ago
Alasan DPC Partai Gerindra Kota Tidore Cabut Dukungan Politik kepada Paslon Wali Kota Tidore Sam Ada
- Daerah2 bulan ago
Kembangkan Ekonomi Kreatif Anak Muda, Nurul Asnawiah Dorong Pemerintah Kota Tidore Bentuk OPD Teknis
- Daerah3 bulan ago
Pemerintah Kota Tidore Kepulauan Luncurkan Aplikasi Satu Data Informasi Statistik
- Politik3 bulan ago
Sejumlah Dugaan Kecurangan Pilgub Maluku Utara Dibeberkan Tim Has Kie Raha
- Politik3 bulan ago
Kampanye Paslon Wali Kota Tidore Sam Ada di Rum Balibunga, Ratusan Orang Angkat 1 Jari Simbol Dukungan Masi Aman