Nasional
DJPB KKP Ungkap Dukungan Terhadap Program Makan Bergizi

SOROTAN KATA – Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan (DJPB – KKP) siap mendukung program makan bergizi yang diinisiasi oleh Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Direktur Jenderal Perikanan Budidaya, Tb Haeru Rahayu, menyampaikan bahwa program makan bergizi ini sangat bermanfaat, karena selain untuk mempersiapkan generasi yang cerdas, juga membantu memerangi stunting yang pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Indonesia.
“Melalui perikanan budidaya berbasis ekonomi biru, kami pastikan produk hasil budidaya akan tetap terjaga baik dari segi kuantitas maupun kualitasnya,” ujar Tb Haeru pada Kamis, 31 Oktober 2024.
Sebagai sektor hulu, perikanan budidaya memainkan peran strategis dalam ekosistem pangan nasional dengan menyediakan sumber protein hewani yang berkelanjutan. DJPB siap meningkatkan produktivitas sektor ini melalui program bantuan stimulan, pendampingan, dan bimbingan teknis bagi para pembudidaya agar menerapkan standar CPIB, CBIB, dan CPPIB.
Dirjen menambahkan, program makan bergizi akan meningkatkan konsumsi produk perikanan budidaya yang berdampak positif bagi kesejahteraan para pembudidaya. “Hasil produksi pembudidaya akan terserap dengan baik dan ditawarkan dengan harga yang bersaing,” kata Tb Haeru.
Produk perikanan budidaya, lanjutnya, akan menjadi penyokong utama dalam penyediaan bahan baku program makan bergizi. Berdasarkan data KKP, hingga triwulan III 2024, produksi perikanan nasional mencapai 18,2 juta ton, di mana sektor budidaya berkontribusi hingga 70,65 persen dari total produksi.
Dalam rangka mendukung program makan bergizi sekaligus memperingati HUT ke-25 KKP, kegiatan makan bergizi dengan menu ikan kakap putih hasil budidaya digelar di Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu, Jakarta, bersama anak-anak sekolah dasar dan menengah pada Selasa, 29 Oktober 2024.
Sebanyak 3.500 paket makanan bergizi dibagikan gratis kepada anak sekolah, mahasiswa, ibu hamil, ibu menyusui, serta para pembudidaya. Selain makan bergizi, DJPB juga memberikan bantuan langsung berupa benih ikan kerapu berkualitas dan bibit rumput laut kultur jaringan kepada kelompok pembudidaya di Pulau Untung Jawa.
Benih ikan kerapu diberikan oleh Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Situbondo untuk meningkatkan produksi kerapu, sedangkan bibit rumput laut kultur jaringan dari Balai Besar Perikanan Budidaya Laut (BBPBL) Lampung diberikan untuk memperbarui bibit yang sudah tua demi menjaga kualitas dan kuantitasnya.
“Subsektor perikanan budidaya akan terus mendukung ketahanan pangan mandiri dan siap berkontribusi dalam program Presiden yaitu Makan Bergizi,” tutup Dirjen Perikanan Budidaya.***
- Daerah3 bulan ago
Bulan Depan Insentif Imam, Syara dan Pendeta di Kota Tidore Dibayarkan
- Daerah3 bulan ago
Ketua Organda Tidore Kecam Tindakan Premanisme Diduga Dilakukan Tim SAMADA di Mareku
- Politik3 bulan ago
Perjalanan Paslon Wali Kota Tidore Sam Ada dalam Lingkungan Gelap dan Teriakan Masi Aman
- Politik3 bulan ago
Alasan DPC Partai Gerindra Kota Tidore Cabut Dukungan Politik kepada Paslon Wali Kota Tidore Sam Ada
- Daerah2 bulan ago
Kembangkan Ekonomi Kreatif Anak Muda, Nurul Asnawiah Dorong Pemerintah Kota Tidore Bentuk OPD Teknis
- Daerah3 bulan ago
Pemerintah Kota Tidore Kepulauan Luncurkan Aplikasi Satu Data Informasi Statistik
- Politik3 bulan ago
Sejumlah Dugaan Kecurangan Pilgub Maluku Utara Dibeberkan Tim Has Kie Raha
- Politik3 bulan ago
Kampanye Paslon Wali Kota Tidore Sam Ada di Rum Balibunga, Ratusan Orang Angkat 1 Jari Simbol Dukungan Masi Aman