Nasional
PANRB Siapkan Puluhan Ribu Formasi CASN Bertugas di IKN
SOROTAN KATA – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) tengah mempersiapkan 60 ribu formasi calon Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan bertugas di Ibu Kota Nusantara (IKN).
“Kami akan membuka lowongan dan mengumumkan penerimaan calon ASN pada bulan Agustus ini. Dari total 600 ribu formasi yang tersedia, 60 ribu di antaranya akan dialokasikan untuk IKN,” kata Menteri PANRB, Abdullah Azwar Anas, di IKN pada Senin, 12 Agustus 2024.
Ia menjelaskan, proses seleksi akan difokuskan pada talenta digital dan multitasking yang akan dipilih melalui seleksi ketat.
Atas arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Azwar Anas menyatakan bahwa rekrutmen calon ASN untuk IKN akan memprioritaskan pendaftar yang berdomisili di Kalimantan.
“Jika dari 4 juta pendaftar total, ada 100 ribu yang mendaftar dari Kalimantan, maka putra-putri Kalimantan hanya akan bersaing dengan sesama pendaftar di Kalimantan, bukan dengan 4 juta pendaftar lainnya,” jelasnya.
Kebijakan ini diambil sebagai bentuk afirmasi pemerintah terhadap putra-putri terbaik Kalimantan, tambah Azwar Anas.
“Jadi, akan ada afirmasi sebesar 5 persen untuk putra-putri terbaik Kalimantan yang akan diutamakan masuk ke IKN,” katanya.
Mengacu pada arahan Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Azwar juga menyebutkan bahwa IKN akan dibentuk sebagai Pemerintah Daerah Khusus, sehingga ASN di kawasan penyangga ibu kota IKN akan banyak yang tertarik untuk pindah kerja ke sana.
“Baru-baru ini, dalam rapat terbatas, diputuskan bahwa syarat pemindahan akan dibuka secara terbuka. ASN yang akan bekerja di sini harus memiliki kemampuan digital dan siap bekerja dengan sistem pemerintahan berbasis elektronik,” tutupnya.***
- Daerah2 bulan ago
Bulan Depan Insentif Imam, Syara dan Pendeta di Kota Tidore Dibayarkan
- Daerah2 bulan ago
Ketua Organda Tidore Kecam Tindakan Premanisme Diduga Dilakukan Tim SAMADA di Mareku
- Politik2 bulan ago
Perjalanan Paslon Wali Kota Tidore Sam Ada dalam Lingkungan Gelap dan Teriakan Masi Aman
- Politik2 bulan ago
Alasan DPC Partai Gerindra Kota Tidore Cabut Dukungan Politik kepada Paslon Wali Kota Tidore Sam Ada
- Daerah2 bulan ago
Pemerintah Kota Tidore Kepulauan Luncurkan Aplikasi Satu Data Informasi Statistik
- Politik2 bulan ago
Sejumlah Dugaan Kecurangan Pilgub Maluku Utara Dibeberkan Tim Has Kie Raha
- Daerah2 bulan ago
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Ribuan Masa Gruduk Kantor Bawaslu dan KPU Maluku Utara
- Politik2 bulan ago
Kampanye Paslon Wali Kota Tidore Sam Ada di Rum Balibunga, Ratusan Orang Angkat 1 Jari Simbol Dukungan Masi Aman